The Bussines of Library: Napping Pods

nap pod


Perpustakaan saat ini mengalami perkembangan lebih baik dari sebelumnya. Perpustakaan yang awalnya serba terbatas, sekarang mulai perkembangan sedikit demi sedikit. Hal tersebut tidak menuntut kemungkinan pekembangan-perkembangan di perpustakaan seperti pelayanan di perpustakaan. Perkembangan di bidang pelayanan dapat dijadikan indikasi keberhasilan perpustakaan karena terkait dengan kepuasan pengguna. Kepuasan pengguna inilah yang harus dianalisis terus menerus karena kebutuhan pengguna terus berkembang dari waktu ke waktu. Saat ini user bukan hanya membutuhkan koleksi cetak. Dimana mereka membaca di perpustakaan selanjutnya pulang. User membutuhkan pelayanan lebih selayaknya dalam dunia bisnis.
Napping pods dapat dijadikan solusi pelayanan tambahan yang ditawarkan di perpustakaan-perpustakaan zaman sekarang ini. Bagiamanapun kebutuhan pengguna sekarang semakin complicated. Penelitian terbaru juga menunjukkan bahwa 30 menit tidur siang bisa meningkatkan kesehatan kekebalan tubuh yang mungkin telah dikompromikan oleh kurang tidur
sebelumnya, menunjukkan bahwa tidur siang memberikan bene fi ts luar mengurangi kantuk dan
kelelahan (Faraut et al., 2015). Penelitian tersebut menjelaskan bahwa istirahat/ tidur siang dapat mengurangi ngantuk dan kelelahan yang dirasakan seseorang. Beristirahat sejenak akan mampu mengurangi beban yang dialami seseorang. Dengan menganalisis kebutuhan user dimana aktivitas mereka tak terbatas dan kebutuhan akan informasi yang tinggi. Analisis kebutuhan pengguna mereka dan paradigma terkait perpustakaan modern, perpustakaan dituntut meberikan pelayanan sesuai yang mereka butuhkan. Pelayanan napping pods tersebut perlu di kembangkan di dunia perpustakaan modern saat ini. Dengan hadirnya layanan-layanan seperti napping pods diharapkan memberi dampak positif terhadap mainset tentang dunia di perpustakaan. Napping pods dapat menjadi layanan unggulan di perpustakaan. Layanan favaorit bagi user yang sekiranya akan banyak yang memanfaatkan.
Pelayanan napping pods menjadi trend seperti pelayanan didunia bisnis saat ini. Inovasi baru yang sedang dicari-cari oleh generasi milineal maupun generasi-generasi sebelumnya. Dunia bisnis terutama bisnis layanan jasa berkembang sangat baik mengikuti keinginan dari kebutuhan penggunanya. Dunia bisnis terus-menerus memiliki layanan-layanan yang unggul beserta dalam melakukan manajemennya. Tantangan demi tantangan serta inovasi telah banyak dilakukan dunia bisnis dalam layanan jasa. Dapat dianalisis bahwa yang menang dalam persaingan dunia bisnis adalah bisnis yang tanpa henti-hentinya melakukan inovasi. Dapat disimpulkan pula bahwa perpustakaan bisa mempertahankan eksistensinya di bidang perpustakaan dengan memanfaatkan layanan napping pods di bidang perpustakaan.

Keberadaan layananan napping pods menunjukkan bahwa mereka yang tidur siang menunjukkan penurunan perasaan impulsif, dan peningkatan toleransi untuk frustrasi (Goldschmied et al., 2015). Bagaimanapun perpustakaan diharapkan mampu menjemput bola seperti layanan-layanan yang berkembang layanan jasa dunia bisnis. Layanan modern dan bermafaat seperti napping pods sudah saatnya di adopsi di dunia perpustakaan. Keberadaan napping pods sudah saatnya di menjadi inspirasi-inspirasi bagi perpustakaan yang belum menerapkan.
Daftar Reference

nap podFaraut, B., Nakib, S., Drogou, C., Elbaz,M., Sauvet, F., De Bandt, J., et al. (2015). Napping reverses the salivary interleukin-6 and urinary norepinephrine changes induced by sleep restriction. The Journal of Clinical Endocrinology and Metabolism, 100(3), E416–E426, http://dx.doi.org/10.1210/jc.2014-2566.
Goldschmied, J. R., Cheng, P., Kemp, K., Caccamo, L., Roberts, J., & Deldin, P. J. (2015). Napping to modulate frustration and impulsivity: A pilot study. Personality and Individual Differences, 86, 164–167. https://doi.org/10.1016/j.paid.2015.06.013
Priyanto, I. F. (2018). Library Land. Materi Manajemen Desain dan Perpustakaan

Komentar

  1. dengan kata lain, perpustakaan harus mampu belajar berbagai aspek layanan, perilaku, dan sisi-sisi lain users-nya.

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan Populer